Lampung Tengah(CJ) – Mewakili Kapolres Lampung Tengah AKBP I Made Rasma, S.Ik, M.Si, Waka Polres lampung Tengah Kompol Harto Agung, C, SH, S.Ik, MH menggelar rapat di Aula Satpas Polres Lampung Tengah, Rabu (18/12/19), Jam 09.00 WIB selesai.

Kegiatan ini dihadiri oleh Kabag Ops Akp Juli Sundara, A,Md sebagai Leading sector serta Pejabat Utama Polres lampung Tengah, Para Kapolsek Jajaran Polres Lampung Tengah serta peserta Lat Pra Ops lebih kurang 50 orang, kegiatan dibuka langsung oleh Waka bahwa menjelang Perayaan Natal dan Tahun Baru 2020 bahwa akan didirikan 7 Pos antara lain Pos Yan Bandar Jaya, Pos pam exit Seputih Jaya,Pos pam exit Terbanggi Besar,Pos pam exit Gunung Bathin, Pos pam rest area 116,Pos pam rest area 163 serta Pos pantau Simpang Pepadun gunung Sugih.

Kata Harto “diperkirakan untuk puncak arus mudik pada tanggal 21-22 Desember 2019 agar personil Sat Lantas untuk mengantisipasi jalur yang menjadi titik kerawanan Kamseltibcar Lantas serta untuk menjaga sikap tampang selama pelaksanaan tugas memberikan rasa aman kepada masyarakat untuk perayaan Natal guna antisipasi kerawanan yang akan terjadi”.

Dilanjutkan Oleh Akp Juli Sundara, bahwa agar Kapolsek ataupun Padal agar benar – bener mengecek seluruh personil selama pelaksanaan ops Lilin K-2019, serta Agar dipersiapkan seluruh pos pengamanan selama pelaksanaan ops Lilin Krakatau 2019, tingkatkan giat Patroli untuk memberikan pelayanan dan rasa aman kepada masyarakat, Antisipasi dimana yang menjadi titik rawan kemacetan dan juga rawan terjadi kriminalitas.

Selanjutnya dalam pelaksanaan pengamanan malam Natal untuk melakukan koordinasi dengan pengurus gereja dan lakukan sterilisasi pemeriksaan barang maupun orang yang dicurigai dan Untuk giat malam tahun baru 2020 lakukan pengamanan dimana tempat yang menjadi titik keramaian ataupun tempat yang dijadikan perayaan pergantian tahun dan juga tempat2 wisata yang ada di wilayah Lampung Tengah. (*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *